Skip to main content

KEUNIKAN / KEANEHAN HURUF X DALAM BAHASA INDONESIA


Tahukah anda bahwa huruf x itu ternyata memiliki sesuatu yang aneh di dalam bahasa kita.  Huruf x yang dilafalkan dengan kata éks ternyata dalam prakteknya tidak demikian adanya.  Semua kata yang berawalan huruf x memiliki lafal s daripada éks atau ks.  Hanya ada dua kata dalam kamus bahasa indonesia yang menggunakan lafal éks atau ks, yaitu kata X dan kata Xi.  Itu pun juga karena menjelaskan huruf x itu sendiri atau merupakan kata yang berasal dari bahasa asing (Bahasa Yunani).

Semua kata yang diawali huruf x selain dua kata di atas secara lafal dianggap sama dengan huruf s.  Berikut di bawah ini adalah semua kata yang dimulai dengan huruf x beserta lafalnya :

x = éks
xantat = santat
xantena = santéna
xantofil = santofil
xenia = sénia
xenofili = sénofili
xenofobia = sénofobia
xenoglosia = sénoglosia
xenograf = sénograf
xenokrasi = sénokrasi
xenolit = sénolit
xenomania = sénomania
xenon = sénon
xerofil = sérofil
xerofit =sérofit
xeroftalmia = séroftalmia
xerografi = sérografi
xerosis = sérosis
xi = ksi
xifoid = sifoid 
xilem = silém
xilena = siléna
xilofon = silofon
xilograf = silograf
xilografi = silografi
xiloid = siloid
xiloidina = siloidina
xilol = silol
xilologi = silologi
xilonit = silonit
xilosa = silosa

Maksud atau arti dari é adalah suatu lafal huruf e.  Ada dua lafal huruf e, yaitu é dan e.  Contoh lafal e yang é contohnya seperti pada kata baret, sate, lewat, dan lain-lain.  Sedangkan lafal e yang e contohnya seperti pada kata jejaka, orde, kepada, resah, dan lain sebagainya.  Untuk contoh gabungan dua lafal huruf e yang berlainan contohnya seperti sepeda (sepéda) dan lembek (lembék).

Jadi dari contoh diatas dapat kita lihat bahwa hampir semua kata yang diawali huruf x dilafalkan dengan huruf s dan bukan dilafalkan dengan éks atau ks.  Misalnya kata xenia yang dilafalkan sénia, bukan dilafalkan eksénia atau pun ksénia.  Selain itu kelihatannya kata-kata yang diawali huruf x pada kamus besar bahasa indonesia semuanya adalah kata serapan dari bahasa asing sehingga mungkin pada awalnya di negara kita dulu tidak mengenal kata yang menggunakan huruf x.

Comments

Popular posts from this blog

PENJELASAN KATA "ASS" DALAM BAHASA INGGRIS

Orang amerika sering banget ngomong 'ass'. Ass yang berarti pantat ternyata bisa mengalami perbuahan makna jika diletakan dibelakang kata kerja atau kata benda sebelumnya. Jadi, hanya karena ada kalimat yang mengandung Ass, bukan berarti artinya pantat, yuk kita cek satu persatu. Kick Ass = Jagoan Kick ass kalo diartikan secara harfiah "tendang pantat" tapi arti yang benar adalah "jagoan". contoh:  I wanna be Kick ass! (saya ingin menjadi jagoan ). Ass-kicked Ass kicked kebalikan dari kick-ass. Ass kick dalam bahasa indonesia adalah "menjadi bulan bulanan". Konteknya seperti maling yang ketangkap terus dipukuli habis habisan. Berarti si maling habis di "Ass kicked". contoh kalimatnya cari sendiri. Kick Your Ass! "Kick your ass !" adalah ungkapan yang artinya sama dengan "Menghajarmu!" dalam artian fisik seperti memukul atau menendang. contoh : "I will Kick your ass!". Bad Ass =Sangar! Bad as

Arti Kata (Fuck)

Fuck adalah kata paling kotor yang sekaligus paling populer diseluruh dunia. Biasanya kalo ditulisan, di sensor menjadi f*ck dan jika diucapkan entah di radio, acara atau TV diganti menjadi "F World" atau *Beeeb* alias kena sensor. Tujuan dari tulisan ini bukan untuk membudayakan ngomong Fuck, tapi memahami arti dari kata ini tergantung pada kontek kalimat. Siapa tau anda di kata katai orang dengan kata ini anda tahu artinya. Di sisi lain, anda juga bisa menghindari kata ini dalam setiap ucapan atau komentar. Kata ini makin populer setelah ada internet dan menjadi bumbu wajib film barat yang beredar. Kata Fuck mempunyai banyak arti yang berbeda sesuai dengan konteks kalimat. Berikut ini adalah contoh dan konteksnya yang saya ambil dari dialog film atau meme di internet  : 1. Fuck:hubungan seksual Ini adalah arti asli dari contohnya misalkan dialog dalam sebuah film, seorang penjahat masuk bar dan melihat wanita cantik, lalu dia mengatakan : I Wanna fuck that ho

ARTI KATA "SHIT"

Kata "shit" yang berarti "T41" memang sangat sering kita dengar dalam film barat. Namun, jangan semua diartikan T41 dong!, ga semuanya berarti seperti yang diomongkan. Kata ini berbeda maknanya tergantung kontek pembicaraan dan penggunaannya dalam kalimat. Jika anda pembaca blog ini, anda mungkin heran, karena dua posting sebelumnya membahas "fuck" dan "ass" dan sekarang ditambah "shit". Jujur aja, ini murni pendidikan, hanya sebatas pengetahuan bahasa, dan bukan untuk diucapkan. saya suka menonton film dan banyak dialog yang mengandung kata ini, namun kadang bingung kan, maksudnya apa tuh kalimat! yuk kita artikan satu persatu I got this shit! Artinya: Saya bisa menangani ini / saya mendapatkan [barang/hal yang dicari].  Biasa dipakai ketika kita melakukan pekerjaan dan kita mengalami kesulitan, lalu ada teman yang mau membantu, namun anda yakin anda bisa sendiri. Dalam bahasa inggris kasar, anda bisa mengucapkan: "I g